Jumat, 07 Juni 2013

Markisa Surprise (Squash)

Resep Markisa Surprise (Squash)

SQUASH_MARKISA
Bahan:
  • 30 ml sirup strawberry
  • 5 ml air jeruk nipis
  • 150 ml air soda manis
  • Es batu secukupnya
  • Biji selasih secukupnya
Cara Membuat:
  1. Tuang sirup strawberry ke dalam gelas.
  2. Masukkan air jeruk nipis di atas sirup strawberry hingga membentuk layer.
  3. Tuang air soda manis dan tambahkan es batu.
  4. Beri biji selasih di atasnya, sajikan. Untuk 1 gelas.
Sumber: Tabloid Koki

Kamis, 06 Juni 2013

KLAPERTART KUKUS

KLAPERTART KUKUS

Sumber : Sedap Sekejap


bahan-bahan :
200 ml susu cair 
250 ml santan dari 1/4 butir kelapa 
2 lembar daun pandan 
25 gram maizena 
1 sendok makan tepung terigu 
75 gram gula pasir 
1/2 sendok teh garam 
3 butir telur, dikocok lepas
1/2 sendok teh pasta vanila 
100 gram kelapa muda, dikeruk lebar
100 gram ubi ungu kukus, dipotong-potong kotak
bahan pelapis:
2 kuning telur 
50 gram gula pasir 
200 ml susu cair 
bahan taburan (aduk rata):
1 sendok teh cokelat bubuk 
1/4 sendok teh kayumanis bubuk 

Cara membuat:
Rebus susu cair, santan, daun pandan, maizena, tepung terigu, gula pasir dan garam sambil diaduk sampai kental dan meletup-letup. Angkat.
Masukkan telur dan pasta vanila. Aduk rata. Tambahkan kelapa muda dan ubi ungu. Aduk rata.
Tuang ke dalam pingan 14x14x4 cm yang dioles tipis margarin.
Kukus di atas api kecil 45 menit sampai matang.
Pelapis, kocok kuning telur dan gula pasir hingga kental. Masukkan susu cair. Aduk rata. Tuang di atas klapertart.
Kukus di atas api kecil 20 menit hingga matang.
Taburkan bahan taburan. Sajikan hangat.

Untuk 12 buah

Gurame asam manis

Sumber:--->Erna Indri Wati
Gurame asam manis.

ada gurami/ ikan di rumah? gak masalah pake tahupun bisa untuk dimasak asam manis. murah meriah dan enak. di resep ada bahan daging, tapi kalo mau diabaikan gak masalah, tahu aja juga enak kok :)

Bahan:

15 potong tahu ukuran sedang yang sudah digoreng
100 gr daging sapi, potong sesuai selera
200 ml air
4 sdm saus tomat
1 1/2 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
1 sdt merica
2 siung bawang putih, cincang kasar
2 cm jahe, memarkan
2 batang daun bawang, iris menyerong
1/4 buah nanas kecil, potong sesuai selera
1/4 buah paprika merah, potong dadu
1/4 buah paprika hijau, potong dadu
1/4 buah bawang bombay, iris memanjang
Gula dan garam secukupnya
Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat:

Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
Masukkan paprika merah, paprika hijau, dan jahe. Aduk-aduk sebentar lalu tambahkan air, tunggu hingga mendidih.
Tambahkan daging sapi, masak hingga daging matang.
Tambahkan tahu, nanas dan daun bawang, aduk rata.
Masukkan saus tomat, gula, garam, merica dan larutan maizena. Aduk-aduk hingga kuah mengental lalu angkat.
Sajikan selagi hangat.