Jumat, 19 September 2014

Es Potong Kacang Hijau

Bismillah
Es es….siapa mau….segeeerrrr bangeed apalagi dinikmati pas cuaca panas melanda….ditambah kacang hijau yang bergizi tinggi untuk si buah hati tercinta….tak perlu membeli di warung lagi…bebas bahan pengawet…cekidot yu resepnya
Resep Es Potong Kacang Hijau
Sumber: MBM
Bahan:
1. kacang ijo rebus di dalam air panas
2. gula merah
3. santan
4. jahe dimemarkan
5. air
6. Cetakan es atau plastik es
7. Tepung kanji 1 sdm dilarutkan di air
Cara Membuat:
1. Rebus air,ketika agak mendidih masukan kacang ijo(rendam dulu seharian supaya cepat masaknya)
2. Apabila kacang ijo mulai terlihat empuk rebus gula merah dan masukan jahe yang sudah dimemarkan
3. Jika mulai harum gula dan jahe tmbhkn santan secukup nya.aduk rata,tutup ,hingga matang,
4. Masukkan larutan tepung kanji, tunggu sampai mendidih. Matikan api. Diamkan hingga dingin. 5. Masukkan ke cetakan es dengan stik esnya. Dinginkan di freezer. Sajikan….
NB: yang difoto ada bekas gigitan de harits yang gak sabaran mau mam es nya, lol :D
Selamat Mencoba ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar