Senin, 22 Desember 2014

Resep bubur ayam spesial

bubur ayam spesial

Bahan
  1. Daging ayam kampung setengah ekor
  2. Beras sebanyak 250 Gram
  3. bersih 2 liter air
  4. Daun Salam sebanyak 2 lembar
  5. Minyak secukupnya untuk menumis
  6. Air kaldu sebanyak 1 liter
  7. Garam 3 sendok teh
  8. Biji pala sebanyak 1/4 butir
  9. Irisan bawang daun sebanyak 1 batang
  10. minyak goreng 1 sendok makan
  11. kecap manis 2 sendok teh
  12. air rebusan ayam 750 ml
Bumbu halus
  1. kemiri sebanyak 3 butir
  2. bawang merah 8 sihung
  3. merica secukupnya
  4. ketumbar 1/4 sendok teh
  5. kunyit 2 Cm 
  6. Bawang putih 2 sihung
Pelengkap
  1. 2 butir telur pindang, belah menjadi 2
  2. irisan halus 2 batang seledri
  3. Irisan halus 2 batang daun bawang
  4. bawang goreng 2 sendok makan
  5. sambal
  6. kerupuk
Cara pembuatan bubur ayam
  1. Rebus ayam dengan air 1 liter tambahkan garan setengah sendok makan. tambahkan air sebanyak 2 liter. biarkan air mendidih hingga mendidih, setelah itu angkat.
  2. Angkat rebusan ayam dari atas api. air bekas rebusan tadi, nantinya akan digunakan kuah bubur dan untuk memasak beras
  3. Masak beras beserta garam dan daun salam dengan air kaldu. Aduk terus sampai menjadi bubur.
  4. Tumis bumbu yang dihaluskan dan pala sampai harum.
  5. masak 750 ml air rebusan ayam beserta garam dan kecap manis hingga mendidih. kemudian masukkan daun bawang dan angkat.
  6. Bubur ayam siap disajikan
  7. Tambahkan ayam suwir, telur pindang, seledri, bawang goreng, Siram dengan kuah secukupnya dan tambahkan sausnya. 
  8. Disajikan bersama sambal dan kerupuk.

Kamis, 04 Desember 2014

Tips Tepung Terigu


Tepung Terigu & Serba-Serbinya
 
Tepung terigu adalah salah satu bahan utama dalam pembuatan kue dan pastry. Bubuk halus yang berasal dari bulir gandum dan digunakan sebagai bahan dasar kue, mie dan roti ini berperan dalam menentukan kekenyalan makanan yang dibuat dengan tepung terigu.
Bagi Anda yang berencana membuat kue, roti atau pastry untuk snack atau hidangan penutup, tepung teriguadalah salah satu bahan yang wajib dimiliki. Memilih tepung terigu yang berkualitas akan sedikit banyak mempengaruhi hasil akhir kue atau pastry Anda.
Nah, tahukah Anda kalau tepung terigu tidak hanya bisa digunakan dalam pembuatan kue atau pastry, tapi juga untuk memproduksi berbagai makanan jenis lain? Tepung terigu ternyata memiliki banyak jenis dan bisa digunakan untuk membuat isi dan kulit makanan. Apa saja jenis-jenis tepung terigu tersebut? Ayo cari tahu di sini!
·      Tepung utk Daging Tiruan (Gluten)
Jenis tepung terigu yang paling cocok untuk membuat gluten adalah tepung terigu protein tinggi karena akan menghasilkan banyak gluten. Pati hasil cucian gluten bila disaring lagi akan menghasilkan tepung tang mien. Tepung ini biasa dipakai untuk pembuatan dumpling, hakao, dan campuran untuk membuat ba-pao.
      
·      Kulit Martabak Telur 
  Membuat kulit martabak telur harus menggunakan tepung terigu berprotein tinggi karena hanya tepung terigu protein tinggi yang mampu menipiskan kulit martabak telur sampai berbentuk selaput. Jika menggunakan tepung protein rendah maka selaput tipis tersebut akan mudah robek. 

·      Kulit Pangsit 
  Tepung terigu yang tepat untuk pembuatan pangsit goreng adalah tepung terigu protein sedang supaya hasilnya lebih renyah dan lembut. Sedangkan untuk membuat pangsit rebus sebaiknya menggunakantepung terigu protein tinggi .Menggunakan tepung terigu protein rendah mengakibatkan pangsit goreng menjadi lebih berminyak dan pangsit rebus menjadi mudah hancur. 

·      Martabak Manis 
  Martabak manis memerlukan terigu dengan protein 11,5%. Tepung yang cocok adalah terigu protein sedang.  

 
·      Ba-Pao 
  Tepung terigu yang paling bagus untuk membuat ba-pao adalah tepung terigu protein rendah karena kadar abunya rendah sehingga ba-pao yang dihasilkan warnanya putih dan lembut.  
 
 
Setelah mengetahui macam-macam jenis dan kegunaan tepung terigu, sekarang saatnya Anda berkreasi dengan bahan ini. Salah satu hal penting yang perlu diingat dalam memilih tepung terigu adalah memilih yang tidak berbau apek. Setelah dipakai, tepung terigu juga harus disimpan di dalam lemari es atau di tempat yang tidak lembab dan memilik sirkulasi udara yang baik.

Macam Tepung Terigu dan Kegunaannya

Jenis Terigu dan Kegunaannya

Buat Ibu yang hobi doyan memasak atau membuat kue barangkali ada yang masih bingung, manakah jenis tepung terigu untuk makanan atau kue tertentu, karena tidak semua makanan/kue tersebut cocok untuk semua jenis makanan.  

Terigu protein rendah, tepung protein tinggi, sedang


Berikut kita akan belajar tentang jenis tepung terigu dan kegunaannya :

1. Terigu protein rendah

Tepung ini dibuat dari gandum lunak yang kandungan glutennya hanya 8% – 9%. Tepung ini memiliki daya serap terhadap air yang rendah sehingga sulit ketika diuleni, tidak elastis, lengket dan susah untuk mengembang.

Tepung ini cocok untuk kue kering, biskuit, pastel dan kue yang tidak perlu fermentasi. Merk yang beredar dipasar adalah Kunci Biru dan Roda Biru.

 

2. Terigu protein sedang

Tepung ini memiliki kandungan gluten 10% – 11%. Tepung terigu ini terbuat dari campuran terigu protein tinggi dan terigu protein rendah atau biasa disebut tepung serba guna. Tepung ini cocok untuk membuat kue, bolu, kue kering dan gorengan. Merk yang beredar dipasaran adalah Segitiga Biru dan Gunung Bromo

3. Terigu protein tinggi

Tepung ini dibuat dari gandum keras dan memiliki kandungan protein 11% – 13%. Tingginya kadar protein pada terigu ini membuatnya mudah dicampur, difermentasi, memiliki daya serap terhadap air yang tinggi, elastis dan mudah digiling. Tepung ini cocok untuk membuat mie, roti dan pasta. Merk yang beredar dipasar untuk tepung jenis ini adalah Cakra Kembar atau Kereta Kencana.

4. Whole meal flour

Tepung ini terbuat dari biji gandum utuh termasuk bungkus dan lembaganya sehingga warnanya lebih gelap. Terigu ini mengandung serat dan protein yang sangat tinggi sehingga cocok untuk makanan kesehatan dan diet.

5.Tepung self raising

Tepung terigu ini telah dicampuri dengan baking powder dan baking soda sehingga siap pakai. Penabahan bahan pengembang ini membuat terig lebih stabil dan siap pakai. Tepung ini berisi campuran 125 gram terigu + 1 sdt baking powder + 1 sd teh baking soda.
Tepung ini cocok untuk cakemuffin atau kue kering.

6. Tepung enriched

Tepung terigu ini sudah ditambahi dengan beragam vitamin atau mineral tertentu dengan tujuan untuk memerbaiki nilai gizinya. Hal ini membuat harganya lebih mahal dibanding terigu jenis lain.
Cocok untuk bolu dan kue kering.

Rabu, 03 Desember 2014

RESEP CIRENG TANPA ISI RASA ENAK

resep cireng tanpa isi rasa enak
RESEP CIRENG RASA ENAK
Mari menyantap cireng yang merupakan salah satu dari aneka kuliner sederhana khas Bandung yang sangat populer ini. Selain disajikan sederhana dengan sambal kacang atau isian sambal oncom, cireng asli Bandung yang renyah dan gurih sangat populer dengan aneka rasa dan variasi isinya. Tetapi untuk resep cireng kali ini, sudah cukup terasa nikmat walau tanpa isi atau dihidangkan hanya dengan saus sambal, apalagi dipadukan dengan berbagai kombinasi isi.

Bahan dan Bumbu :
  • ¼ kg tepung aci/ kanji/ tapioka
  • 1 sendok makan tepung terigu
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • 2 batang daun seledri, iris tipis
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • ½ sendok teh merica
  • 1 gelas/ 200 ml santan
  • garam dan penyedap secukupnya
  • minyak untuk menggoreng
CARA MEMBUAT CIRENG RASA ENAK :
  1. Campur tepung aci dengan terigu ke dalam sebuah wadah, beri merica, garam dan penyedap serta irisan daun bawang dan daun seledri lalu aduk rata.
  2. Tumis bawang putih halus hingga harum, masukkan santan lalu aduk dan masak sampai mendidih. Angkat dan langsung tuang ke dalam adonan tepung sambil diaduk rata lalu diuleni dengan tangan hingga kalis.
  3. Bentuk adonan sesuai selera atau dibentuk bulat dan dipipihkan lalu digoreng dengan minyak panas menggunakan api kecil hingga warnanya kecoklatan dan matang merata. Angkat, tiriskan kemudian sajikan selagi panas.
Resep di atas merupakan salah satu kreasi untuk membuat cireng, adapun variasi cireng enak lainnya yang biasa dan sering kita temukan di penjual gorengan tradisional di bandung adalah cireng dengan ciri khas sedikit kenyal dan sedikit alot seperti dalam resep sederhana berikut ini. Tepung yang digunakan hanya menggunakan tepung aci saja jadi tidak menggunakan campuran terigu. Akan tetapi ada sedikit tips untuk membuatnya supaya tidak gagal yaitu membuat adonan biang serta penggunaan minyak yang tidak terlalu panas supaya hasilnya matang merata dan empuk mengembang, untuk lebih jelasnya silahkan simak proses pembuatannya sebagai berikut :
Cara Membuat Cireng Enak Bandung
Bahan dasar :
  • 300 gram tepung aci (tapioka)
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • tepung aci untuk taburan supaya tidak lengket
  • minyak untuk menggoreng
Bahan biang :
  • 100 gram tepung aci
  • 400 ml air
  • 1 sdm ketumbar, haluskan
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • garam dan penyedap rasa secukupnya
  • ½ sdt merica
  • 1 sdm minyak goreng
CARA MEMBUAT CIRENG BANDUNG :
  1. Siapkan panci, tuang 100 gram tepung aci lalu aduk dengan 400 ml air kemudian masukkan ketumbar dan bawang putih halus, garam, penyedap rasa, merica dan 1 sdm minyak goreng lalu aduk rata. Masak dengan menggunakan api kecil sambil terus diaduk hingga mengental dan warnanya berubah menjadi bening, matikan api.
  2. Masukkan irisan daun bawang kemudian aduk dan uleni adonan dengan sendok kayu sambil memasukkan 300 gram tepung aci sedikit demi sedikit hingga adonan menjadi kalis dan mudah dibentuk. Bila adonan sudah tidak terlalu panas uleni dengan tangan agar adonan merata sempurna.
  3. Bentuk adonan menjadi bulat-bulat pipih lalu taburi dengan sedikit tepung aci agar tidak lengket. Setelah itu goreng adonan cireng dengan minyak panas di atas api kecil, bolak-balik agar matang merata lalu angkat dan tiriskan. Perlu diingat bahwa apabila minyak terlalu panas sebaiknya matikan api terlebih dahulu. Pengalaman saya, penggunaan minyak yang terlalu panas membuat cireng menjadi tidak merata sempurna dan kurang mengembang.
Variasi berikutnya adalah membuat cireng yang lebih renyah yang sedang populer dijual abang-abang gorengan sebagai cireng crispy.
Cara Membuat Cireng Abang-abang
Bahan dan bumbu :
  • 150 gram tepung aci
  • ¼ sdt merica
  • ½ sdt bawang putih, dihaluskan
  • ½ sdt royco ayam
  • 1 batang daun bawang, iris
  • garam secukupnya
  • sedikit tepung aci untuk taburan
Biang :
  • 50 gram tepung aci
  • 150 ml air
CARA MEMBUAT :
  1. Campur dan aduk rata tepung aci, merica, bawang putih, daun bawang dan kaldu bubuk lalu sisihkan.
  2. Campur rata bahan biang kemudian masak sambil terus diaduk hingga mendidih dan adonan mengental seperti lem, matikan api.
  3. Masukkan adonan tepung pertama ke dalam adonan biang dengan cara sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan tangan supaya rata. Adonan jangan sampai kalis tetapi cukup diaduk dengan cara dicubit-cubit saja.
  4. Adonan dibentuk menjadi bulat-bulat pipih dan jangan terlalu tipis, tambahkan tepung aci di telapak tangan supaya adonan tidak lengket di tangan dan tidak menempel satu sama lainnya. lakukan sampai adonan habis.
  5. Panaskan minyak, goreng adonan dengan api sedang hingga matang dan jangan terlalu besar agar tidak menggelembung, angkat dan tiriskan lalu sajikan.
Cireng juga biasa disajikan dengan bermacam saus bumbu, seperti sambal oncom, saus kacang, sambal rujak atau bisa juga mencoba saus segar sederhana bercita rasa asam, pedas dan manis kombinasi jeruk sunkist kali ini.
  • 1 buah jeruk sunkist, peras airnya
  • 200 ml air
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
  • 1 sdm gula pasir
  • sejumput garam
  • 8 buah cabe rawit merah, iris tipis
CARA MEMBUAT :
  1. Didihkan air, masukkan air jeruk, irisan cabe, garam dan gula. Aduk terus hingga rata kemudian masukkan larutan maizena.
  2. Setelah mendidih dan mengental, matikan api lalu angkat dan sajikan.

Resep Kue: Dorayaki

thumbnail

Dorayaki, penasaran dengan makanan kesukaan Doraemon, saya coba bikin dari resep Tulip. Kalau resep asli dari Jepang, dorayaki berwarna kuning mirip warna martabak, tidak coklat seperti punya saya. Tapi, ya begitulah, penggila coklat macam saya, kalau mencoba resep tanpa ada unsur coklatnya, belum tentu saya makan. Dorayaki asli, biasanya diisi azuki, tapi karena saya tidak punya stock azuki pasta, atau ganache putih, jadi saya bikin polos aja. Rasanya enak, mirip adonan crepe tapi lebih tebal. Rasanya lebih enak kalau dimakan selagi hangat. Yummmy!
Sambil menyelam minum air, sambil ikutan NCFP, masih pemula dan amatir banget. Hasil jepretan ya ala kadarnya, hihihi.

Adonan dorayaki:
3 butir telur
100 gr gula
50 gr madu
190 gr terigu protein sedang
5 gr baking powder
10 gr coklat bubuk
150 ml susu hangat
50 ml minyak sayur

Cara membuat:
  • aduk telur, gula, madu, susu hangat hingga larut
  • saring terigu dan baking powder kemudian dicampur kedalam adonan telur hingga rata
  • tuang minyak dan aduk hingga rata

Cara masak:
  • panaskan wajan anti lengket, beri minyak tipis-tipis
  • tuang adonan dorayaki diatas wajan , diameter 5 cm, atau kalau ada cetakan hati, bisa dipakai
  • biarkan hingga 3/4 matang. Bisa disisi coklat chip, atau azuki, tutup dengan dorayaki yang sudah jadi

Cake Singkong Kukus

buat yg pingin nyoba nih...dishare resepnya :
Bahan :
4 butir telur
400 gr bisono /umbi talas, parut
250 gr gula pasir ( kalo kemanisan, bisa dikurangi gulanya )
200 ml santan kental, aku pakenya kara
1 bks vanili bubuk
1 sdt garam
100 gr tepung terigu segitiga
20 gr coklat bubuk

Cara Membuat :
1. campur parutan singkong, garam dan santan kental, masak diatas api sedang hingga mendidih, angkat dinginkan.
2. kocok telur, gula dan vanili bubuk hingga mengembang dan kental
3. masukan campuran singkong tadi sedikit demi sedikit bergantian dengan tepung terigu( udah diayak dengan coklat bubuk ) aduk rata
4. tuang dalam loyang loaf uk.22x10x7 cm yg telah diolesi dengan minyak dan dialas kertas roti. kukus dalam kukusan yg sudah beruap banyak lk. 25-30 menit. angkat dinginkan....

KUE CUCUR

KUE CUCUR


Tips berikut ini bisa menjadi pegangan Anda agar sukses membuat kue cucur yang sempurna :

1.Minyak harus benar-benar panas sehingga adonan dapat mengembang dan berserat.
2.Jika minyak mulai berkurang, tambahkan lagi seperti awal.
3.Setiap akan menuangkan adonan berikutnya, minyak hendaknya dipanaskan kembali sesaat. Lakukan seperti itu seterusnya.
4.Ketika akan menuangkan adonan, jangan lupa mengaduk-aduk adonan terlebih dahulu.


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

230 ml air
125 gram gula merah
2 lembar daun pandan
125 gram tepung beras
30 gram tepung terigu protein sedang
1/4 sendok teh garam


Cara membuat :

Didihkan air, gula merah, dan daun pandan sampai gula larut. Saring. Diamkan hingga hangat kuku.
Campur tepung beras, tepung terigu, dan garam. Tuang larutan gula sedikit-sedikit sambil diuleni. Setelah adonan kental, keplok-keplok 30 menit sambil terus dituangi larutan gula sedikit sampai habis. Diamkan 40 menit.
Panaskan 4 sendok makan minyak dalam wajan cekung kecil. Tuang adonan cucur. Siram-siram dengan minyak panas sampai mengembang dan berserat. Tusuk bagian tengahnya dengan tusuk gigi sambil diputar-putar sehingga adonan yang masih mentah keluar lalu siram-siram sampai matang. Balik sebentar. Angkat.


Untuk 11 buah